Minggu, 25 Desember 2011

Kreasi Singkong Menjadi makanan Modern

Burn Singkong Krez





Pagi itu nampak lenggang,terlihat canda tawa panitia yang sebagian besar akhwat.
Waktu sudah menujukan pukul 09.00 Wita, sesuai waktu yang di pinta panitia, kami pun datang tepat waktu.
Pagi itu kami peserta yang pertama kali datang, mengisi absean dan memilih meja untuk perlombaan memasak.
Bagi kami (aku, Ricky dan Ridwan) ini adalah lomba memasak yang pertama kali diikuti, acara ini diadakan oleh Kesatuan Aksi Mahasiswa Muslim Indonesia(KAMMI) Banjarbaru.
Kami tidak ada memiliki target apa-apa, karena belum ada pengalaman,
Waktu berjalan seolah begitu lambat, kami rada gelisah... kalau-kalau pesertanya hanya kami saja (haha)

Sekitar 30 menit berlalu, kekhuatiran kami terobati
karena peserta sudah banyak yang berdatangan...
Tak disangka, peserta banyak juga...
Dan kali ini di ikuti oleh calon bapak-bapak semua,

Setelah semua peserta terkumpul, acarapun dimulai. Perasaan gugup menyelimuti kelompok kami, kami hanya di beri panitia Singkong dan ubi jalar, di lengkapi kompor. Semua peralatan dan bahan yang dibutuhkan di bawa masing-masing kelompok.

Waktu memasak 1,5 jam. Sangat singkat, namun alokasi waktu yang ada sudah kami uji coba di H-1.
Di kesibukan kami membikin kue, kelompok dibelakang kami sedikit gempar, karena ada yang teriris tangan saat memotong singkong, sebut saja kelompok bunga (apa coba, haha).

Tidak berasa waktu yang disediakan tinggal beberapa menit,
Kami bersyukur, pembikinan kue Burn Singkong Krez sudah selesai di bikin tidak lebih dari 1,5 jam. Setelah selasai kami kreasikan dengan berbagai macam hiasa, seperti keju dan cokelat. Tidak lupa juga kami tambahkan strowbery special (disebut special, karena buahnya baru saja dibelikan oleh seorang teman yang sangat baik,Makasih laaah. xixixi)
Tidak sia-sia, setelah kuenya selesai dibikin, dan kami siap presentasi. Kue kami jadi rebuta anak-anak salah seorang juri, (mungkin karena bikinan para Chef nya yang tampan dan rupawan,hehe)


Semua peserta sudah presentasi dan dewan juri mulai berdiskusi untuk memutuska siapa yang mejadi juara.

Waktu yang ditunggu-tunggu sudah tiba,
Dewan juri mengumumkan bahwa nilai tertinggi dengan jumlah poin 405
”Jatuh kepada meja no urut 1” kata seorang juri

Sempat senang karena di bilang yang tertinggi, ternyata kalimatnya tidak titik sampai disana, berlanjut
”...sebagai juara ketiga” lanjutnya
Walaupun tidak juara satu, kami sangat senang...
Karena karya kami mendapat penghargaan.

Naaah, kali ini saya ingin berbagi tips cara pembikinan kue yang kami bikin.
Kalian bisa mencobanya dirumah


Nama Kue : Burn Singkong Krez




Tim Kreatif :
-Ridwan
-Saprudi
-Ricky

ALAT :
1.Kompor
2.Wajan
3.Panci
4.Piring
5.Serokan
6.Tirisan
7.Parudan
8.Plastik tangan
9.Pisau
10.Baskom

BAHAN :
1.Singkong 1 KG
2.Ubi Jalar ½ KG
3.Seres Secukupnya
4.Gula Aren Secukupnya
5.Keju Secukupnya
6.Minyak Goreng Secukupnya
7.Margarin/Mentega Secukupnya
8.Cokelat kental manis Secukupnya
9.Air Secukupnya

Cara pembikinan
1.Kupas singkong, bersihkan dengan air dan tiriskan
2.Panaskan panci berisi air secukupnya dan masukan singkong hingga air didalam mendidih.
3.Masukan gula aren secukupnya untuk menambahkan rasa manis pada singkong yang di dimasak.
4.Singkong yang setengah matang dibangkit dan ditiriskan, kemudian di haluskan.
5.Setelah cukup halus, singkong dan ubi kita bentuk sesuai selera.
6.Panaskan wajan yang berisi margarin, kemudian bakar singkong dan ubi jalar di wajan yang sudah berisi margarin

Menu tambahan
1.Kupas ubi jalar, bersihkan dengan air dan tiriskan
2.Ubi jalar yang sudah bersih di haluskan/ di parut
3.Setelah cukup halus, ubi jalar di bentuk sesuai selera
4.Tambahkan gula aren kedalam ubi jalar yang telah dihaluskan dan dibentuk sesuai selera
5.Goreng adonan ubi jalar yag sudah berisi gula aren
6.Setelah ditiriskan, ubi jalar siap di sajikan bersama Singkong
7.Kemudian ditambahkan taburan cokelat, seres dan keju diatas singkong dan ubi jalar

Ucapan Terima kasih kami sampaikan kepada teman-teman yang sudah dengan senang hati meminjamkan alat-alat masak untuk kami, dan kepada someone yang membelika buah Strowbery.
xixi...
makasih
arigato
syukria
syukron

~~Selamat Mencoba~~

13 komentar:

  1. Wahh.. bisadicoba nih di rumah.xixi
    buat someone yg sudah membantu ka rudi.dkk terimakasihh jg yaa, semoga sukses dunia khirat. amien

    BalasHapus
  2. hehehe...
    klo bikin harus enak lah, jgn lupa di paketkan ke komplek beringin. hahaha


    Amin

    BalasHapus
  3. haha..boleh juga resepnya...mudah2an ada pencerahan buat masak, cowok aja bisa masa saya enggak ya... ???? hehe...selamat deh buat yg juara 3, moga bs lebih berkreasi lg..tp jgn lupa saya dibagi... ^_^

    BalasHapus
  4. INUNK : ditunggu undngn makan-makannya. hehe

    vina : hehe.. makasiiih.. jgn lupa nangkanya di bikin kue jua. trus kirim ke bjb. xixixi

    BalasHapus
  5. waaa....mau dibikin kue apa ya tuh nangka... ???
    :)

    BalasHapus
  6. Wah, ide yang kreatif dan info yang sangat menarik sakali,,:)

    BalasHapus
  7. Wah,ide kreatif dan artikel yang sangat menarik sekali,, :)

    BalasHapus
  8. ada hak patennya nggak nih,,,? boleh ditiru kan,,,hehehe

    BalasHapus
    Balasan
    1. tidak ada, ini kreasi sendiri. silakan kalau mau di bikin bisnis..
      smoga sukses

      Hapus